Tuesday, January 10, 2017

Kisah Menarik di Balik iPhone Pertama

ard - Di balik suksesnya smartphone besutan Apple iPhone pertama, terselip kejadian yang cukup mencengangkan yaitu prototipe iPhone yang diluncurkan 10 tahun lalu pernah hilang sebelum diluncurkan.
Sebelum iPhone siap untuk diperkenalkan, Tony Fadell, teknisi iPod, membawa prototipe iPhone itu ke pesawat terbang. Saat keluar dari pesawat, ternyata prototipe iPhone itu tidak ada di sakunya. Hal ini tentu membuat Fadell panik karena CEO Apple Steve Jobs mengancam akan memecat siapa saja yang membocorkan produk.
Kisah Menarik di Balik iPhone Pertama
Fadell kemudian dibantu oleh sekelompok relawan yang tidak tahu apa yang mereka cari. Fadell akhirnya menemukan prototipe di antara dua kursi di pesawat. Rupanya, prototipe itu terjatuh dari sakunya.
Dalam sebuah interview dengan BBC  yang dilaporkan Phone Arena, Selasa (10/1/2017)  mantan karyawan Apple itu mengatakan bahwa mengembangkan smartphone ikonik Apple dimulai sebagai cara membangun platform iPod. Pekan lalu, video muncul dari sebuah prototipe iPhone awal yang menggunakan click wheel untuk menavigasi UI.
Akan tetapi, insinyur memutuskan bahwa click wheel mengubah iPhone ke telefon rotary 1960. Jadi mereka yang bekerja pada proyek memutuskan untuk membatalkan alat itu. Selain itu, Fadell juga membicarakan sengketa di belakang layar, apakah iPhone baru harus memiliki keyboard QWERTY fisik. Mengingat BlackBerry merupakan produsen terlaris saat itu.
Akan tetapi, Jobs bersikeras bahwa tidak menyematkan keyboard fisik. Siapa pun yang tidak setuju dengan dia disarankan agar meninggalkan proyek tersebut. Namun, akhirnya Fadell tidak mengikuti bosnya itu ketika iPhone mendukung stylus.
Share:

0 comments:

Post a Comment

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

IBX5A7B0BB896B5F
Powered by Blogger.

Contact Form

Name

Email *

Message *

Blog Archive